"Masa yang paling indah adalah masa remaja. Masa yang paling menyedihkan adalah masa remaja. Masa yang paling ingin dikenang adalah masa remaja. Masa yang paling ingin dilupakan adalah masa remaja."

Psikologi Remaja, Karakteristik dan Permasalahannya


Remaja


Menurut Erickson masa remaja adalah masa terjadinya krisis identitas atau pencarian identitas diri. Karakteristik remaja yang sedang berproses untuk mencari identitas diri ini juga sering menimbulkan masalah pada diri remaja.

Gunarsa (1989) merangkum beberapa karakteristik remaja yang dapat menimbulkan berbagai permasalahan pada diri remaja, yaitu:

  1. Kecanggungan dalam pergaulan dan kekakuan dalam gerakan.
  2. Ketidakstabilan emosi.
  3. Adanya perasaan kosong akibat perombakan pandangan dan petunjuk hidup.
  4. Adanya sikap menentang dan menantang orang tua.
  5. Pertentangan di dalam dirinya sering menjadi pangkal penyebab pertentangan-pertentang dengan orang tua.
  6. Kegelisahan karena banyak hal diinginkan tetapi remaja tidak sanggup memenuhi semuanya.
  7. Senang bereksperimentasi.
  8. Senang bereksplorasi.
  9. Mempunyai banyak fantasi, khayalan, dan bualan.
  10. Kecenderungan membentuk kelompok dan kecenderungan kegiatan berkelompok.


Permasalahan Fisik dan Kesehatan


Permasalahan akibat perubahan fisik banyak dirasakan oleh remaja awal ketika mereka mengalami pubertas. Pada remaja yang sudah selesai masa pubertasnya (remaja tengah dan akhir) permasalahan fisik yang terjadi berhubungan dengan ketidakpuasan/ keprihatinan mereka terhadap keadaan fisik yang dimiliki yang biasanya tidak sesuai dengan fisik ideal yang diinginkan. Mereka juga sering membandingkan fisiknya dengan fisik orang lain ataupun idola-idola mereka. Permasalahan fisik ini sering mengakibatkan mereka kurang percaya diri. Dalam masalah kesehatan tidak banyak remaja yang mengalami sakit kronis. Problem yang banyak terjadi adalah kurang tidur, gangguan makan, maupun penggunaan obat-obatan terlarang. Beberapa kecelakaan, bahkan kematian pada remaja penyebab terbesar adalah karakteristik mereka yang suka bereksperimentasi dan berskplorasi.

Diantara perubahan-perubahan yang terjadi pada masa remaja yang dapat mempengaruhi hubungan orang tua dengan remaja adalah : pubertas, penalaran logis yang berkembang, pemikiran idealis yang meningkat, harapan yang tidak tercapai, perubahan di sekolah, teman sebaya, persahabatan, pacaran, dan pergaulan menuju kebebasan.

Beberapa konflik yang biasa terjadi antara remaja dengan orang tua hanya berkisar masalah kehidupan sehari-hari seperti jam pulang ke rumah, cara berpakaian, merapikan kamar tidur. Konflik-konflik seperti ini jarang menimbulkan dilema utama dibandingkan dengan penggunaan obat-obatan terlarang maupun kenakalan remaja.

Beberapa remaja juga mengeluhkan cara-cara orang tua memperlakukan mereka yang otoriter, atau sikap-sikap orang tua yang terlalu kaku atau tidak memahami kepentingan remaja.

Akhir-akhir ini banyak orang tua maupun pendidik yang merasa khawatir bahwa anak-anak mereka terutama remaja mengalami degradasi moral. Sementara remaja sendiri juga sering dihadapkan pada dilema-dilema moral sehingga remaja merasa bingung terhadap keputusan-keputusan moral yang harus diambilnya. Walaupun di dalam keluarga mereka sudah ditanamkan nilai-nilai, tetapi remaja akan merasa bingung ketika menghadapi kenyataan ternyata nilai-nilai tersebut sangat berbeda dengan nilai-nilai yang dihadapi bersama teman-temannya maupun di lingkungan yang berbeda.

Pengawasan terhadap tingkah laku oleh orang dewasa sudah sulit dilakukan terhadap remaja karena lingkungan remaja sudah sangat luas. Pengasahan terhadap hati nurani sebagai pengendali internal perilaku remaja menjadi sangat penting agar remaja bisa mengendalikan perilakunya sendiri ketika tidak ada orang tua maupun guru dan segera menyadari serta memperbaiki diri ketika dia berbuat salah.

Dari beberapa bukti dan fakta tentang remaja, karakteristik dan permasalahan yang menyertainya, semoga dapat menjadi wacana bagi orang tua untuk lebih memahami karakteristik anak remaja mereka dan perubahan perilaku mereka. Perilaku mereka kini tentunya berbeda dari masa kanak-kanak. Hal ini terkadang yang menjadi stressor tersendiri bagi orang tua. Oleh karenanya, butuh tenaga dan kesabaran ekstra untuk benar-benar mempersiapkan remaja kita kelak menghadapi masa dewasanya.

Kegiatan Remaja

Kegiatan Remaja
Foto Buku Tahunan Sekolah

Senin, 19 April 2010

Remaja dan Pergaulan

Pilih Jadi Cowok atau Cewek

JADI COWOK ATAU CEWEK……? JADI CEWEK PASTI LEBIH ASYIK

Jangan pernah menyesal kalau kita terlahir sebagai seorang cewek, apalagi jadi cewek itu banyak banget keasyikannya. Nah, kalau ada yang bilang jadi cowok lebih asyik mungkin itu relative. Oke, fisik cowok boleh saja kelihatan lebih kuat tapi ternyata cewek juga punya lebih banyak kelebihan. Ada 11 hasil penelitian yang berhasil membuktikan betapa hebatnya cewek!

1. LEBIH BANYAK TEMAN

Saat stress otak kita melepaskan hormone oxytocin. Pada kebanyakan cewek hormone ini dapat membuat cewek menjadi lebih manja dan butuh perhatian. Kebutuhan ini kemudian membuat kita lebih mudah berteman. Jadi tidak heran kalau cewek doyan banget curhat, dengan demikian cewek jadi punya lebih banyak teman. Asyiknya lagi dengan bertambahnya jumlah teman, kesehatan kita jadi lebih baik, karena kita dapat bersosialisasi yang dapat mengurangi resiko penyakt darah tinggi, jantung, kolesterol dan depresi. Ngobrol dengan teman jga membuat kita menjauhi kebiasaan buruk seperti merokok dan ngemil.

2. LEBIH TAHAN LAMA

Sebuah penelitian di Belanda membuktikan bahwa penyumbatan pada oembuluh darah arteri yang juga terjadi di pembuluh darah otak akan mengakibatkan turunnya kemampuan mental seseorang seiring dengan bertambahnya usia. Penelitian ini juga menyatakan kalau secara biologis umumnya para cowoklah yang rentan terkena penyumbatan pembuluh darah otak. Selain itu usia otak cewek juga terbukti lebih awet. Jadi kita bisa mengandalkan fungsi otak kita lebih tahan lama. Simpelnya sih cowok akan lebih cepat pikun ketimbang cewek.

3. LEBIH JAGO MEMIMPIN

Cewek berpotensi yang lebih besar menjadi boss ketimbang cowok. Saat cowok mengekspresikan EQ-nya yang lebih sering dikenal dengan kecerdasan emosional,mereka cenderung ngotot ddan egois. Sementara cewek terbukti lebih bisa berempati dan mngerti perasaan orang lain, dan cewek mempunyai potensi yang lebih baik untuk bekerja dalam tim. Sebagai pemimpin cewek dinilai lebih mampu memotivasi karyawan dan membuat mereka merasa nyaman bekerja di kantor. Apalagi kalu keterampilan kita tiak kalah dibandingkan cowok, pasti akan lebih oke kalau kita yang memimpin. Unttungnya lagi tipe pemimpin seperti ini semakin digemari mengigat sekarang prinsip kebebasan lebih disukai.

4. LEBIH PANJANG UMUR

Kegiatan kita sehari-hari tiga sampai lima kali lebih aktif dibandingkan cowok, cewek banyak melakukan aktifitas yang lebih banyak gerak seperti masak, membersihkan rumah, belanja di pasar ssambil tawr menawar, jalan dari satu toko ke toko lainnya. Pkoknya yang dikerjakan bisa bikin fisik dan mental lebih segar, jadinya lebih panjang umur.

5. POLA MAKAN LEBIH SEHAT

Cewek lebih selektif dalam memilih makanan. Saat cewek memilih makanan sebagian besar yang bekerja adalah indera penciuman, yaitu sebanyak 70 persen. Nah, karena indera penciuman kita lebih tajam daripada cowok, kita jadi lebih selektif dalam memilih makanan.selain itu indera pengecapan kita juga lebih peka sehingga kita akan puas menikmati makanan meski dalam jumlah yang sedikit.

6. SADAR KESEHATAN

Kenyataannya cewek ternyata lebih rajin dalam memeriksakan kesehatannya ke dokter, termasuk melakukan medical check up. Kita juga lebih cepat mengambil tindakan penyembuhan. Kalu sakit kita lebih sabar untuk beristirahat total, sehingga klebih cepat smebuh. Sejak usia puber kiat lebih banyak masalah sensitive dengan kesehatan. Saat bermasalah dengan haid, kita tidak ragu untuk pergi ke dokter. Jadi cewek sudah erat kaitannya dengan dokter.

7. PUNYA INDERA KEENAM

Perasaan cewek ternyata lebih peka daripada cowok. Berdasarkan hasil scan otak pada cewek, ditemukanlebih banyak memori dan aktifitas otak saat kita beristirahat. Inin membuktikan bahwa saat beristirahatpun otak kita tetap bekerja dan memberi respon terhadap aktifitas di sekitar kita. Dari sinilah kita mendapatkan intuisi yang kadang-kadang disebut indera keenam.

8. LEBIH SABAR

Sebagai seorang cewek kita juga mesti berterimakasih karena memiliki kapsitas otak yang lebih besar daripada cowok terutama kemampuan menyensor tindakan agresif. Hal inilah yang membuat kita lebih mudah mengatasi stress dan mampu menahan marah dengan lebih baik. Buktinya kita lebih mampu menyalurkan amarah dengan cara yang elegan daripada membentak dan berkelahi seperti cowok.

9. MENDENGAR LEBIH TAJAM

Berdasarkan penelitian pendengaran cowok memang tidak sebaik cewek, karena ada dua saraf yang di otak cewek yang bekerja aktif saat kita mendengarkan sedangkan pada cowok hanya ada satu saraf saja yang aktif. Oleh karena itu kita terkadang bisa mendengar dua percakapan sekaligus dalam waktu yang bersamaan.

10. INDERA PENCIUMAN LEBIH TAJAM

Berdasarkan penelitian yang ada di philadelpia yang menguji penciuman cewek dengan percobaan mencium aroma buah ceri dan kacang almond. Stelah beberapa kali tarikan nafas, ternyata penciuman kita menjadi makin sensitive dengan aroma yang sama. Hal ini karena jasa hormone estrogen yang hanya dimiliki oleh cewek dapat mempertajam indera penciuman yang dimiliki cewek dan tidak dimiliki cowok.

11. LEBIH CERDAS

Pada bagian tertentu otak yang dimiliki cewek yang berfungsi untuk berpikir ternyata ukurannya lebih besar daripada cowok. Bagian inilah yang membuat kita lebih mampu berkomunikasi dengan lebih baik dibandingkan cowok. Peredaran darah lebih lancer pada bagian tertentu juga meningkatkan kemampuan kita untuk mengingat percakapan daripada cowok. Pantas saja kan kalo cewek lebih suka bergosip??
Nah, kalau sudah begini lebih asyik mana jadi cewek atau cowok???

Jumat, 16 April 2010

Kepercayaan Diri Remaja

9 Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri Remaja1. Lakukan sesuatu


Belajarlah untuk melakukan sesuatu yang berguna buat hidup kamu. Berdiam diri dan tidak melakukan apa pun, hanya sebagai penonton saja membuat seseorang tidak akan berkembang. Melakukan sesuatu yang berguna bagi kehidupan kamu dan orang lain akan membuat kamu menjadi orang yang berharga dan dihargai. Dua hal yang bisa meningkatkan rasa percaya diri.

1. Belajar mengambil keputusan
2. Nikmati apa yang kamu kerjakan

3. Kenali dirimu

4. Fokus utama pada kelebihan

5. Membenahi kekurangan

6. Berani mencoba
7. Bersikap tenang dan wajar

8. Buat daftar kesuksesan
9. Belajar dan menambah wawasan


Gmna tips'a??

8 Tips Agar Tampil Menarik

GIMANA SIH SUPAYA QITA TAMPIL MENARIK ???

Check it out !!!!


1. Inner Beauty
2. Self control

3. Perhatikan ekspresi

4. Body Language

5. Cara berbicara

6. Memperhatikan kesehatan tubuh
7. Menjaga kebersihan dan kerapian

8. First impression


Nah, bagaimana sudahkah anda tampil menarik hari ini?

Mau tau ciri-ciri orang yang selingkuh??

CIRI-CIRI PASANGAN SELINGKUH

Hargai cinta dan hormati cinta agar kita maupun orang lain di sekitar kita tidak terluka karena cinta. Berikut ini adalah tips cara dari organisasi.org bagaimana caranya agar kita bisa menikmati cinta tanpa harus melukai orang lain.

1. Jangan jadi playboy/playgirl dan hindari playboy/playgirl
2. Jika tidak suka atau biasa saja jangan pacari orang itu, pdkt dulu
3. Katakan cinta jika kita yakin dia adalah pasangan hidup kita
4. Cinta dan nafsu birahi adalah dua hal yang berbeda (no free sex)
5. Carilah orang yang baik, setia, jujur dan cinta kepada kita
6. Jangan pacaran/menikah sebelum dewasa (21 tahun ke atas)
7. Kejarlah cinta sampai ke negeri Cina, berjuanglah demi cinta
8. Berbagilah cinta dengan orang-orang di sekitar kita
9. Cinta tidak harus memiliki. Lupakan dan coba lagi bila gagal
10. Bina cinta yang ada hingga nafas terakhir selamanya
11. Jangan pernah sakiti orang yang kita cintai dengan alasan apapun
12. Cinta sejati tidak dapat dibeli dengan uang tapi pengorbanan
13. Tuhan telah memberikan anda jodoh, temukanlah cinta anda
14. Cinta harus direstui agama, hukum, keluarga & masyarakat

Jangan pernah menyakiti hati orang lain baik bagi laki-laki maupun perempuan karena mereka memiliki akal pikiran, perasaan dan insting sehingga mereka akan patah hati dan terluka jika kita mengecewakannya. Orang yang rapuh dapat mati bunuh diri karena cinta. Orang yang dendam dapat melakukan tindakan kriminal atau perbuatan tidak menyenangkan kepada anda karena cinta. Oleh karena itu berhati-hatilah dengan cinta.